Diogo Jota Dipastikan Absen Jelang Piala Dunia 2022 di Qatar

livescorepialadunia

Kabar buruk datang dari Timnas Portugal setelah sang pelatih Liverpool yakni, Juergen Klopp memastikan bahwa Diogo Jota akan absen di Piala Dunia 2022. Pemain penyerang tersebut telah mengalami cedera ketika dirinya membantu Liverpool dalam meraih kemenangan 1-0 atas Manchester City dalam laga pekan ke 11 Inggris 2022-2023. 

Hal ini merupakan pukulan telak bagi Timnas Portugal maupun Liverpool. Sebab, pasalnya Liverpool masih mempunyai delapan pertandingan yang harus dijalani sebelum Piala Dunia 2022.

Impian Diogo Jota, Liverpool dan Timnas Portugal sama – sama hancur setelah menyusul kabar terbaru tersebut. 

“ Setelah melewati malam yang indah di Anfield, saya harus mengakhirinya dengan cara yang buruk. Namun, saya akan mendukung dari luar, baik itu untuk klub dan juga negara. Serta berusaha kembali pulih secepat mungkin, “ tulis Jota di akun Twitter miliknya.

livescorepialadunia

Pemain penyerang tersebut mungkin mempunyai nasib yang malang sebab telah mengalami cedera saat dirinya ingin berangkat ke Piala Dunia 2022 di Qatar. Liverpool memang telah berhasil mengalahkan Manchester City. Dan kemenangan tersebut sekaligus mengangkat posisi Liverpool di klasemen sementara Liga Inggris pada musim ini.

Saat ini Liverpool sendiri telah berada pada posisi ke 8 pada klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023 dengan raihan hasil sementaran 13 poin dari sembilan pertandingan. Namun, kemenangan Liverpool atas lawan mereka harus memakan tumbal satu pemainnya.

Jota menjadi tumbal atas kemenangan Liverpool saat bermain di Stadion Anfield pada hari Minggu, 16/10/2022 malam. Hal tersebut karena dirinya mengalami cedera ketika memasuki masa injury time pada babak kedua. 

Ketika itu, Diogo Jota telah berusaha untuk melakukan kontrol bola yang datang dalam skema serangan balik Liverpool. Namun, pemain asal Portugal tersebut justru tiba – tiba terkapar kesakitan di lapangan.

livescorepialadunia
livescorepialadunia. Sebelum Jota ditarik keluar, dirinya sempat mengerang kesakitan hingga tim medis Liverpool harus masuk ke dalam lapangan untuk memeriksa kondisi pemain tersebut. Penyerang asal Portugal itu segera ditandu untuk keluar lapangan serta digantikan oleh Kostas Tsimikas di masa injury time. 

Cedera yang dialami Jota cukup terbilang parah dan dirinya memerlukan perawatan yang lebih lama.

Baca Juga :
Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini

 

Setelah pertandingan selesai, sang pelatih yakni Jurgen Klopp mengatakan bahwa pemain berusia 25 tahun itu mengalami cedera betis yang cukup parah. Kondisi Jota yang mengalami cedera saat ini tentunya menambah beban bagi tim tersebut yang telah kehilangan Arthur Melo, Joel Matip serta Luis Diaz. 

livescorepialadunia

Dan selang beberapa hari dari kejadian tersebut, Jurgen Klopp pun memastikan bahwa Diogo Jota akan absen di Piala Dunia 2022. Kabar tersebut tentunya disampaikan dalam konferensi pers jelang laga melawan West Ham United pada pekan ke 12 dalam Liga Inggris di Anfield, hari Rabu, 19/10/2022 waktu setempat atau Kamis pada kumpul 01.30 WIB.

 

“ Ini bukan merupakan kabar baik, sebab dirinya akan melewatkan Piala Dunia, “ tutur Klopp 

“ Cedera yang cukup serius ini ada di bagian otot betisnya dan sekarang prosesnya sedang dimulai. Itu saja, “

“ Dan selanjutnya akan menyusul dalam beberapa hari ke depan. “

“ Berita ini sangat menyedihkan bagi Jota, dan untuk kami juga atas nama Timnas Portugal.”

“ Saya tak ingin menunda kepulangannya, dan hal ini akan menjadi waktu yang cukup lama.”

 

Pernyataan Klopp tentu jelas menjadi kabar buruk bagi Timnas Portugal. Sebab, Jota dapat dibilang termasuk andalan pada lini depan Portugal. Menurut Klopp, Jota perlu waktu sampai dengan berbulan – bulan untuk dapat kembali bugar. Dan bila proses pemulihannya lancar, maka pemain tersebut dapat kembali dalam waktu yang lebih cepat dari perkiraan. 

Walaupun mengalami cedera yang serius, namun Jota dikabarkan tak terlalu terpukul dengan kondisinya sekarang ini. 

Klopp sendiri menjelaskan, bahwa jika pemain tersebut berada dalam kondisi yang baik – baik saja dan cukup tenang dalam menjalani proses pemulihannya, maka cedera Jota membuat Klopp harus memikirkan strategi baru demi terus menaikkan posisi klubnya yang berada pada peringkat ke 8 pada klasemen sementara Liga Inggris pada musim 2022-2023.

Sementara itu, pelatih Timnas Portugal yakni Fernando Santos telah dibuat sakit kepala lantaran cedera yang dialami oleh Jota. Sebab, Diogo sendiri adalah salah satu pilihan reguler Fernando Santos untuk skuad Portugal. Dan Timnas Portugal harus menghadapi kemungkinan terburuk yang dialami oleh pemain tersebut.

Piala Dunia 2022 yang hanya tinggal satu bulan lagi mengharuskan pelatih Timnas Portugal untuk segera menentukan pengganti Diogo Jota. Santos sendiri mungkin dapat memanfaatkan winger AC Milan, Rafael Leao yang saat ini sedang naik daun dalam dua musim terakhir ini.

Tak hanya itu, Santos juga dapat mendorong maju Bernardo Silva untuk ditempatkan sebagai pemain sayap kiri. Namun, ada juga nama winger SC Braga, yakni Ricardo Horta yang mungkin dapat dimainkan sebagai alternatif lain.

Namun, Santos sendiri masih perlu menunggu hasil dari pemeriksaan tim medis Liverpool terkait kondisi Diogo Jota.

Sejak debut pada tahun 2019 yang lalu, Jota sendiri sudah memainkan pada 29 pertandingan untuk Timnas Portugal. Dan dari total 29 pertandingannya tersebut, Jota sudah berhasil mencetak 10 gol kemenangan dan delapan assist untuk Portugal di berbagai kompetisi

Dirinya pun pernah mengantarkan Timnas Portugal dalam meraih gelar UEFA Nations League pada tahun 2019.