livescorepialadunia – Timnas U-19 Indonesia memperoleh pukulan yang cukup berat dalam laga ketiga saat melawan Thailand pada Piala AFF U-19 2022.
Karena, dalam laga pertandingan tersebut, Timnas U-19 Indonesia harus kehilangan pemain Marselino Ferdinan, yakni sang kapten.
Marselino Ferdinan sendiri mengalami cedera setelah mendapatkan serangan dari salah satu pemain Timnas Thailand beberapa menit sebelum akhir pada babak pertama permainan.
Walaupun dirinya tersebut berhasil bangkit, namun sang kapten Timnas Indonesia ini harus ditandu keluar setelah salah tumpuan.
Dengan cederanya Marselino Ferdinan, sang kapten tentunya akan jadi kehilangan yang cukup besar bagi Timnas U-19 Indonesia.
Penampilannya sendiri telah menjadi pembeda dalam laga tersebut bagi kedua tim. Setelah dirinya ditandu keluar, Thailand juga bisa keluar dari tekanan serta menciptakan suatu peluang yang berbahaya ke dalam gawang yang dikawal oleh Cahya Supriadi.
Namun, cukup beruntung bahwa dalam pertandingan semalam tidak ada bola yang bersarang ke gawang Cahya Supriadi sampai pada laga babak kedua selesai.
Dan pada konferensi pers pasca pertandingan, Shin Tae-yong yakni pelatih Timnas U-19 Indonesia memiliki rasa khawatir perihal kondisi sang kapten Marselino Ferdinan.
“ Besok dirinya harus ke rumah sakit untuk mengetahui kondisi cederanya seperti apa, “ tuturnya.
berita bola. Pelatih Timnas U-19 Indonesia tersebut irit bicara tentang kondisi kapten Timnas U-19 Indonesia, Marselino Ferdinan.
Akan tetapi, dirinya merasa bahwa Marselino Ferdinan tidak akan melanjutkan penampilannya pada sisa laga pertandingan Piala AFF U-19 2022.
Dengan cederanya sang kapten Timnas U-19 Indonesia, membuat sang pelatih harus berpikir untuk menunjuk kapten baru lagi pada laga berikutnya.
Hingga pertandingan ketiga selesai, Shin Tae-yong sudah terhitung satu kali mengganti posisi kapten tersebut dari Muhammad Ferrari ke Marselino Ferdinan.
Muhammad Ferrari sendiri diganti sebab alasan cedera saat pertandingan melawan Timnas U-19 Vietnam pada pertandingan perdana.
Akan tetapi, tentang pergantian kapten tim lagi pada pertandingan berikutnya, pelatih Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong memilih diam.
Dirinya sendiri lebih memilih untuk fokus dalam memikirkan strategi dan juga taktik yang pas dalam pertandingan berikutnya.